Saturday, January 30, 2021

Portal Belajar Simpkb seri PPPK

Bapak/ibu honorer yang mau ikut seleksi PPPK, silahkan ikuti belajar materi PPPK mellui link berikut ini

Belajar seri PPPK

https://portal-belajar.simpkb.id/seri-pppk/ 

Untuk saat ini masih dalam proses pengenalan aplikasi atau proses demo silahkan bagi yang berkenan ikuti belajar tersebut

Dan silahkan siapkan akun ukg@guruku.id dan password yang benar.. salam sukses

Friday, January 29, 2021

TUGAS ARITMETIKA SOSIAL

 KERJAKAN SAL SOAL BERIKUT DENGAN BENAR !

1. Harga pembelian setiap lusin pulpen Rp 27.500,00 kemudian dijual dengan harga Rp 2.800,00 per buah. Berapa besar keuntungan per lusin?

2. Seorang pedagang membeli sepeda seharga Rp 620.000,00. Setelah beberapa bulan  sepeda itu dijual dengan harga  Rp 607.800,00. Berapa persenkah ruginya?

3. Aldi membeli 200 lembar kartu lebaran dengan harga Rp 300.000,00. Kemudian ia menjualnya dengan harga Rp 2.000,00 per lembar, dan ternyata 20 lembar rusak. Berapa persenkah keuntungan yang diperoleh Aldi?

4. Naura membeli kaos di sebuah toko dengan diskon 10 %. naura membayar Rp 27.000,00. Berapa harga kaos sebelum kena diskon?

5. Seseorang menabung di Bank sebesar Rp 7.500.000,00 dengan bunga 18 % pertahun. Berapa rupiah uang orang tersebut setelah 2 tahun?

KELILING DAN LUAS LINGKARAN

 Selamat berjumpa lagi yuliantinugroho.blogspot.com .....

Sekarang kita akan belajar mengenai Keliling dan Luas lingkaran.

Tahukah kalian bahwa untuk menentukan Rumus Keliling dan Luas Lingkaran, kita akan menggunakan suatu nilai ketetapan yang biasa kita sebut dengan nilai pi dengan lambang π.

Bilangan π (atau ditulis pi) adalah sebuah konstanta dalam matematika yang merupakan perbandingan keliling lingkaran dengan diameternya. Nilai pi dalam 20 tempat desimal adalah 3,14159265358979323846. Banyak rumus dalam matematika, sains, dan teknik yang menggunakan π, yang menjadikannya salah satu dari konstanta matematika yang penting.

Untuk mengetahui nilai pi...kita simak langkah-langkahnya sebagai berikut:
Selanjutnya kita akan menentukan Rumus Keliling Lingkaran :
Dari hasil kegiatan tersebut diketahui bahwa π =  ; sehingga keliling lingkaran dapat dinyatakan dengan rumus sebagai berikut :
K = πd   oleh karena  d =  2 x r maka  K = 2πr
Dengan :
K : keliling lingkaran
d : diameter lingkaran
r : jari-jari lingkaran
π : 3,14 atau 

Rumus Luas Lingkaran :
Untuk menentukan rumus luas lingkaran kita akan menggunakan luas Jajargenjang.
Langkah-langkahnya :
1. Buatlah sebuah lingkaran pada selembar kertas

2. Bagilah lingkaran itu menjadi dua bagian sama besar dan beri
    warna berbeda


3. Bagilah masing-masing bagian menjadi 8 buah juring sama besar
    kemudian potonglah 16 buah juring tersebut.




4. Susunlah potongan 16 buah juring menjadi bentuk bangun
    jajargenjang (sentuh gbr. di bawah ini !)




Dari gambar di atas maka dapat dinyatakan bahwa :










Contoh Soal :
1. Suatu lingkaran memiliki panjang jari-jari 10,5 cm. Tentukan :
    a. Keliling Lingkaran
    b. Luas Lingkaran
    Penyelesaian :

2. Hitunglah luas daerah yang diarsir pada gambar di bawah ini ?








Tugas Unsur-unsur lingkaran

 Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan tepat !

1. Perhatikan gambar berikut


a. Sebutkan semua garis yang merupakan jari-jari!

b. Sebutkan semua garis yang merupakan tali busur!

c. Sebutkan garis yang merupakan apotema!


2. Benar atau salahkah pernyataan berikut!

a. Lingkaran adalah tempat kedudukan titik-titik yang berjarak sama dari suatu titik tertentu.

b. Jari-jari suatu lingkaran saling berpotongan di satu titik

c. garis tengah/diameter merupakan tali busur yang terpanjang


Kerjakan soal di atas di buku tugas dan hasilnya di foto di kirim ke bu guru


Tuesday, January 26, 2021

soal aritmatika sosial

 Kerjakan soal berikut dan tuliskan caranya di buku tulis kemudian kirim hasilnya ke WA bu guru

1.Seorang pedagang buah membeli satu karung mangga dengan harga Rp325.000, kemudian mengga tersebut ditimbang dan ternyata timbangannya 45 kg. Kemudian mangga tersebut dijual seharga Rp15.000 per kg. Maka pedagang tersebut mengalami . . . .

A. Untung Rp325.000
B. Rugi Rp325.000
C. Untung Rp350.000
D. Rugi Rp350.000

2. Seorang pedagang ayam membeli 20 ekor ayam dengan harga seluruhnya Rp600.000. Kemudian 8 ekor ayam dijual dengan harga Rp35.000 tiap ekor dan sisanya dijual dengan harga Rp25.000 tiap ekor. Maka pedagang tersebut mengalami . . . .
A. Untung Rp25.000
B. Rugi Rp25.000
C. Untung Rp20.000
D. Rugi Rp20.000

3. Seorang pedagang beras membeli dua macam beras masing-masing 75 kg dengan harga Rp9.000 per kg dan 45 kg dengan harga Rp7.000 per kg. Kemudian kedua jenis beras dicampur dan dijual dengan harga Rp8.500 per kg. Maka pedagang beras tersebut mengalami . . . .
A. Untung Rp 50.000
B. Rugi Rp 50.000
C. Untung Rp 30.000
D. Rugi Rp 30.000

4. Seorang pedagang motor bekas membeli sebuah motor bekas seharga Rp13.500.000. Kemudian motor tersebut diperbaiki dengan biaya perbaikan sebesar Rp750.000. Agar pedagang memperoleh keuntungan Rp1.500.000, maka motor harus dijual dengan harga . . . .
A. Rp15.250.000
B. Rp15.500.000
C. Rp15.750.000
D. Rp15.850.000

5. Harga pembelian 1 lusin koas adalah Rp576.000. Setelah dijual, ternyata pedagang menderita kerugian Rp3.000 per buah. Harga penjualan setiap kaos adalah . . . .
A. Rp35.000
B. Rp40.000
C. Rp45.000
D. Rp50.000

6. Seorang pedagang membeli 75 butir telur, kemudian telur tersebut dijual seluruhnya dengan harga Rp168.750. Jika dari hasil penjualan diperoleh keuntungan sebesar Rp250 tiap butir telur, harga pembelian seluruh telur adalah . . . .
A. Rp125.000
B. Rp135.000
C. Rp150.000
D. Rp165.000

7. Seorang pedagang membeli 1 lusin buku dengan Harga Rp30.000. Setelah seluruh buku habis terjual dengan harga Rp3.000 per buah, maka persentase untung yang diperoleh pedagang tersebut adalah . . . .
A. 20%
B. 25%
C. 30%
D. 40%

8. Seorang pedagang mobil membeli mobil bekas dengan harga Rp52.000.000. Kemudian mobil diperbaiki dengan biaya Rp11.000.000, kemudian dijual dengan harga Rp60.000.000. Persentase kerugian yang dialami oleh pedagang tersebut adalah . . . .
A. 2,5%
B. 5%
C. 7,5%
D. 10%

9. Seorang pedagang membeli 1 lusin pensil dengan harga Rp96.000. Jika pedagang tersebut menghendaki untung 25%, maka harga penjualan sebuah pensil adalah . . . .
A. Rp6.000
B. Rp8.000
C. Rp10.000
D. Rp12.000

10. Paman membeli sebuah apartemen dengan harga Rp400.000.000. Karena paman tiba-tiba butuh uang, maka paman menjual apartemen tersebut sehingga dia mengalami kerugian sebesar 5%. Harga jual apartemen tersebut adalah . . . .
A. Rp360.000.000
B. Rp375.000.000
C. Rp380.000.000
D. Rp385.000.000

KRITERIA KETUNTASAN TUJUAN PEMBELAJARAN (KKTP) SMP Negeri 2 Purbalingga

KKTP KRITERIA KETUNTASAN TUJUAN PEMBELAJARAN KKTP merupakan